Menu

Mode Gelap
Milenial Tanbu Rela Keluarkan Dana Pribadi Untuk Bersihkan Jalan Desa Satiung Waket DPRD Tanbu Sebut Generasi Muda Harus Ikut Berkontribusi Untuk Negeri Tanbu Launching Gerakan Pengibaran 5.000 Bendera Merah Putih Semarakan HUT RI Ke-78 Eksekutif Sampaikan KUA PPAS Perubahan Tahun 2023 Dinas PUPR Gelar Pembinaan Tekhnis Infrastruktur Persampahan.

Advetorial · 14 Okt 2023 02:23 WIB ·

Sebanyak 14 Pejabat Dilingkup Pemkab Tanbu Dilantik


 Sebanyak 14 Pejabat Dilingkup Pemkab Tanbu Dilantik Perbesar

BATULICIN – Kadri Mandar kini mengemban amanah baru sebagai Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu).

Ia dilantik bersama 13 pejabat eselon 3 dan 4 dilingkup Pemerintahan Kabupaten Tanah Bumbu, di Aula Bersujud I Kantor Bupati, Selasa (14/10/2023) sore.

Sementara jabatan Sekretaris Dinas Perhubungan yang ditinggalkannya, kini dijabat Fitriansyah yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang di Dinas Perhubungan Tanah Bumbu.

Pelantikan pejabat tinggi pratama, Adminstrator dan Pengawas ini disaksikan langsung Asisten Pengisian Pejabat Tinggi Wilayah 1 KASN, serta Sekretaris Daerah H Ambo Sakka, Kepala BKPSDM Tanah Bumbu Rusdiansyah bersama seluruh pejabat lingkup Pemerintahan Kabupaten Tanah Bumbu.

Bupati Tanah Bumbu, dr HM Zairullah Azhar, mengucapkan selamat kepada yang dilantik karena mendapatkan amanah baru tersebut.

” Ini adalah amanah dan kepercayaan dari pimpinan dan ini hidayah dan hadiah yang kita terima sebagai pemimpin, ” sebutnya.

Seiring dengan amanah baru itu, tentu saja ini menjadi tanggungjawab yang diberikan harus dijalani dengan sebaik mungkin.

Ia selalu menegaskan kepada semua pejabatnya, bahwa pejabat adalah pelayan, itu yang perlu diingat dan yang selalu ia tekankan kepada jajarannya sebagai pelayan masyarakat.

” Kita terus termotivasi karena ada proses, dan perlu diingat akan ada selalu tanggungjawab yang diterima disetiap pekerjaan, ” katanya.

Setelah pelantikan ini, Zairullah mengharapkan ada perubahan baik sikap, perkataan dan tingkah lakunya karena itu yang akan membuat ada kemajuan.

” Dari semua itu, jangan pernah lupa dengan pengalaman, belajar dan lakukan perbaikan, ” tandasnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 4 kali

Baca Lainnya

Ikuti FGD SP4N LAPOR! Kemenpanrb, Kabid IKP Tanbu: Efektivitas Layanan Prioritas Utama

24 Januari 2025 - 02:05 WIB

Program Makanan Bergizi di Kabupaten Tanah Bumbu

23 Januari 2025 - 02:00 WIB

SKPD Tanbu Raih Penghargaan Dari Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Kalsel

22 Januari 2025 - 12:08 WIB

Pemkab Tanah Bumbu Menggelar Workshop Budaya Anti Korupsi

22 Januari 2025 - 03:50 WIB

Petugas Damkar Tanah Bumbu Berhasil Evakuasi Ular Sanca

22 Januari 2025 - 03:45 WIB

Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar Desa Sarigadung Tingkatkan Produksi Pangan Nasional

22 Januari 2025 - 03:39 WIB

Trending di Advetorial