Menu

Mode Gelap
Milenial Tanbu Rela Keluarkan Dana Pribadi Untuk Bersihkan Jalan Desa Satiung Waket DPRD Tanbu Sebut Generasi Muda Harus Ikut Berkontribusi Untuk Negeri Tanbu Launching Gerakan Pengibaran 5.000 Bendera Merah Putih Semarakan HUT RI Ke-78 Eksekutif Sampaikan KUA PPAS Perubahan Tahun 2023 Dinas PUPR Gelar Pembinaan Tekhnis Infrastruktur Persampahan.

Advetorial · 4 Sep 2024 16:25 WIB ·

Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Gelar Bimtek Peningkatan Kapasitas Tim Pendataan Sawit Rakyat


 Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Gelar Bimtek Peningkatan Kapasitas Tim Pendataan Sawit Rakyat Perbesar

BATULICIN,inspirasibanua.com – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian menggelar sosialisasi dan bimtek peningkatan kapasitas Tim Pendataan Sawit Rakyat.

Kegiatan dilaksanakan di Ruang Rapat Bersujud, Kantor Bupati Tanah Bumbu di Gunung Tinggi, Batulicin, Rabu (4/9/2024).

Bupati Tanah Bumbu, HM Zairullah Azhar melalui Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Eryanto Rais, membuka secara resmi sosialisasi dan bimtek peningkatan kapasitas Tim Pendataan Sawit Rakyat tersebut.

Bupati dalam sambutannya di sampaikan Eryanto Rais, mengatakan perkebunan merupakan salah satu sub sektor dari kegiatan pertanian yang mempunyai peran strategis dalam pembangunan nasional.

Penyelenggaraan perkebunan memiliki beberapa tujuan, yaitu meningkatkan kesejahteraan rakyat, meningkatkan devisa negara.

Menyediakan lapangan kerja dan kesempatan usaha, serta menjaga fungsi lingkungan hidup berkelanjutan.

Meski itu lanjutnya, kurang akuratnya data, menyebabkan berbagai instrumen kebijakan terkait pengembangan perkebunan sawit rakyat menjadi tidak tepat sasaran.

Seperti program sarana dan prasarana perkebunan sawit rakyat, program peremajaan sawit rakyat (PSR), program bantuan bibit dan pupuk, ataupun program lainnya seperti penyelesaian sawit rakyat dalam kawasan hutan.

“Hal ini tentu menjadi masalah yang terus membelenggu pengembangan perkebunan sawit rakyat. Untuk itu, saya berharap kegiatan ini dapat memberikan kontribusi positif. Sehingga perkebunan kelapa sawit rakyat di Kabupaten Tanah Bumbu terdata dengan baik,” pungkasnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 10 kali

Baca Lainnya

Bupati Bang Arul Paparkan Tujuh Misi Prioritas Pembangunan dalam Rancangan Awal RPJMD 2025-2029

26 Maret 2025 - 12:26 WIB

Jhonlin Group dan BPJS Ketenagakerjaan Gelar Buka Puasa Bersama, Perluas Perlindungan bagi Pekerja Rentan

25 Maret 2025 - 23:24 WIB

Ratusan Paket Sembako dan Ribuan Takjil Dibagikan Jhonlin Group Kepada Warga

24 Maret 2025 - 13:45 WIB

Wabup Tanbu Sampaikan LKPJ Pemerintah Daerah 2024

24 Maret 2025 - 09:44 WIB

Bupati Bang Arul Sampaikan Pesan Kamtibmas pada Safari Ramadhan Bersama Masyarakat Kusan Hilir

23 Maret 2025 - 03:38 WIB

Bupati Bang Arul Tegaskan Prinsip Inklusif, Berkelanjutan dan Bermanfaat dalam RKPD 2026

22 Maret 2025 - 12:43 WIB

Trending di Advetorial