Menu

Mode Gelap
Milenial Tanbu Rela Keluarkan Dana Pribadi Untuk Bersihkan Jalan Desa Satiung Waket DPRD Tanbu Sebut Generasi Muda Harus Ikut Berkontribusi Untuk Negeri Tanbu Launching Gerakan Pengibaran 5.000 Bendera Merah Putih Semarakan HUT RI Ke-78 Eksekutif Sampaikan KUA PPAS Perubahan Tahun 2023 Dinas PUPR Gelar Pembinaan Tekhnis Infrastruktur Persampahan.

Advetorial · 21 Agu 2023 06:08 WIB ·

Bupati Tanbu Zairullah Azhar Terima Penghargaan dari Kemenkumham Kalsel


 Bupati Tanbu Zairullah Azhar Terima Penghargaan dari Kemenkumham Kalsel Perbesar

BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu dr HM Zairullah Azhar terima penghargaan dari Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Kalimantan Selatan (Kalsel).

Penyerahan penghargaan bertepatan dengan Hari Lahir Kemenkumham RI Ke-78.

Penyerahan dipimpin langsung Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel, Faisol Ali, Senin (21/8/2023) di Banjarmasin.

Sebelumnya, Bupati Abah Zairullah Azhar mengucapkan selamat memperingati Hari Lahir Kememkumham ke-78 tahun.

Terkait penghargaan yang diterima, Bupati menyampaikan ucapan terimakasih, dan terus mendukung program Kemenkumham.

Adapun penghargaan di berikan kepada Bupati Tanah Bumbu atas kontribusi berupa hibah Sarpras Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Batulicin.

Sementara itu, Kepala Kanwil Kemenkumham Kalsel, Faisol Ali menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak yang berperan serta menyukseskan berbagai kegiatan di Kanwil Kemenkumham Kalsel.

“Tanpa dukungan luar biasa dari seluruh stakeholder, Kemenkumham tidak akan mampu menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik,” sebut Faisol Ali.

Ia juga mengatakan rangkaian Hari Kementerian Hukum dan HAM ke-78 ini juga dapat dijadikan sebagai momentum untuk terus menjalin silaturahmi dengan stakeholder. Sekaligus pula memperkuat komitmen untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 3 kali

Baca Lainnya

Ikuti FGD SP4N LAPOR! Kemenpanrb, Kabid IKP Tanbu: Efektivitas Layanan Prioritas Utama

24 Januari 2025 - 02:05 WIB

Program Makanan Bergizi di Kabupaten Tanah Bumbu

23 Januari 2025 - 02:00 WIB

SKPD Tanbu Raih Penghargaan Dari Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Kalsel

22 Januari 2025 - 12:08 WIB

Pemkab Tanah Bumbu Menggelar Workshop Budaya Anti Korupsi

22 Januari 2025 - 03:50 WIB

Petugas Damkar Tanah Bumbu Berhasil Evakuasi Ular Sanca

22 Januari 2025 - 03:45 WIB

Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar Desa Sarigadung Tingkatkan Produksi Pangan Nasional

22 Januari 2025 - 03:39 WIB

Trending di Advetorial