Menu

Mode Gelap
Milenial Tanbu Rela Keluarkan Dana Pribadi Untuk Bersihkan Jalan Desa Satiung Waket DPRD Tanbu Sebut Generasi Muda Harus Ikut Berkontribusi Untuk Negeri Tanbu Launching Gerakan Pengibaran 5.000 Bendera Merah Putih Semarakan HUT RI Ke-78 Eksekutif Sampaikan KUA PPAS Perubahan Tahun 2023 Dinas PUPR Gelar Pembinaan Tekhnis Infrastruktur Persampahan.

Advetorial · 10 Jan 2025 14:53 WIB ·

Lampu Hias Signature Percantik Tanah Bumbu, Identitas Baru yang Mempesona


 Lampu Hias Signature Percantik Tanah Bumbu, Identitas Baru yang Mempesona Perbesar

BATULICIN,inspirasibanua.com – Kabupaten Tanah Bumbu semakin berwarna dengan hadirnya lampu hias signature yang terpasang di beberapa titik strategis. Inisiatif ini digagas oleh Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan(Dinas Perkimtan) sebagai bagian dari program unggulan pemerintah daerah. Lampu ini tidak hanya mempercantik kawasan tetapi juga menyampaikan pesan moral dan sosialisasi program pemerintah kepada masyarakat.

Kepala Dinas Perkimtan, H. Ansyari Firdaus, menjelaskan bahwa lampu signature tersebut dipasang di setiap tikungan jalan yang ramai dilalui. “Posisi lampu ini memang kami rancang untuk menambah keindahan dengan tampilan hiasannya yang unik. Saat malam, sinar lampu akan memancarkan pesan moral berbentuk huruf yang menggambarkan identitas program unggulan Kabupaten Tanah Bumbu,” katanya saat ditemui pada Kamis (9/1/2025).

Menurutnya, kehadiran lampu hias ini memiliki dampak positif, terutama bagi para pengendara yang melintasi jalanan di malam hari. Selain sebagai penerangan, lampu ini juga mengurangi kecepatan kendaraan secara alami. “Pengendara cenderung memperlambat laju kendaraannya ketika melihat keindahan di depan mata. Insyaallah, ini akan membantu mengurangi insiden kecelakaan lalu lintas tunggal,” tambahnya.

Lampu signature ini dirancang dengan tampilan modern yang memadukan teknologi dan estetika. Bentuk huruf yang terpancar dari lampu tersebut tidak hanya menarik perhatian tetapi juga menyampaikan pesan moral yang mengingatkan pentingnya menjaga kebersamaan dan keselamatan di jalan.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

Baca Lainnya

Ikuti FGD SP4N LAPOR! Kemenpanrb, Kabid IKP Tanbu: Efektivitas Layanan Prioritas Utama

24 Januari 2025 - 02:05 WIB

Program Makanan Bergizi di Kabupaten Tanah Bumbu

23 Januari 2025 - 02:00 WIB

SKPD Tanbu Raih Penghargaan Dari Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Kalsel

22 Januari 2025 - 12:08 WIB

Pemkab Tanah Bumbu Menggelar Workshop Budaya Anti Korupsi

22 Januari 2025 - 03:50 WIB

Petugas Damkar Tanah Bumbu Berhasil Evakuasi Ular Sanca

22 Januari 2025 - 03:45 WIB

Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar Desa Sarigadung Tingkatkan Produksi Pangan Nasional

22 Januari 2025 - 03:39 WIB

Trending di Advetorial