Menu

Mode Gelap
Milenial Tanbu Rela Keluarkan Dana Pribadi Untuk Bersihkan Jalan Desa Satiung Waket DPRD Tanbu Sebut Generasi Muda Harus Ikut Berkontribusi Untuk Negeri Tanbu Launching Gerakan Pengibaran 5.000 Bendera Merah Putih Semarakan HUT RI Ke-78 Eksekutif Sampaikan KUA PPAS Perubahan Tahun 2023 Dinas PUPR Gelar Pembinaan Tekhnis Infrastruktur Persampahan.

Advetorial · 28 Apr 2025 08:29 WIB ·

Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah Ke-29, Bupati Bang Arul Serukan Sinergi Menuju Indonesia Emas 2045


 Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah Ke-29, Bupati Bang Arul Serukan Sinergi Menuju Indonesia Emas 2045 Perbesar

BATULICIN,Inspirasibanua.com – Bupati Andi Rudi Latif menjadi Inspektur Upacara Hari Otonomi Daerah Ke-29 di Kabupaten Tanah Bumbu, Senin (28/04/2025). Upacara berlangsung di Halaman Kantor Bupati di Gunung Tinggi, Batulicin.

Membacakan sambutan Menteri Dalam Negeri RI, H. Muhammad Tito Karnavian, Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif mengatakan Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-29 Tahun 2025 mengangkat tema “Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045”.

Pemilihan tema ini, sebut Bupati, merupakan refleksi atas pentingnya hubungan yang harmonis dan konstruktif antara pemerintah pusat dan daerah. Dalam menyongsong masa depan Indonesia. Yaitu Indonesia Emas 2045.

Hal ini adalah kesempatan emas untuk membuktikan bahwa kita bisa menjadi bangsa yang maju, mandiri, dan berdaulat. Yang tercermin dari keunggulan ekonomi, teknologi, pendidikan, dan kebudayaan dengan masyarakat yang adil, makmur, dan berakhlak mulia.

Melalui momentum Hari Otonomi Daerah ke-29 ini, Ia mengajak seluruh komponen bangsa. Khususnya jajaran pemerintah daerah di seluruh Indonesia untuk terus memperkuat komitmen dalam pembangunan, tata Kelola pemerintahan yang baik, inovatif, dan berorientasi pada pelayanan publik.

“Mari kita jadikan otonomi daerah sebagai sarana untuk mempercepat pemerataan pembangunan, memperkuat integrasi nasional. Serta meningkatkan daya saing daerah yang pada akhirnya akan berkontribusi terhadap kemajuan bangsa secara keseluruhan,” ucapnya.

Bupati menambahkan, bahwa sebagaimana yang ditegaskan oleh Presiden RI Prabowo Subianto, bahwa kesatuan visi, arah kebijakan strategis, serta langkah implementasi yang singkron dan berkelanjutan disetiap tingkatan pemerintahan menjadi salah satu kekuatan utama bangsa Indonesia dalam menghadapi tantangan besar menuju Indonesia Emas.

Terpisah, Bupati Andi Rudi Latif dalam sambutannya menambahkan bahwa yang disampaikan Menteri Dalam Negeri dalam sambutan peringatan Hari Otonomi Daerah ke-29 ini sudah dilaksanakan oleh jajaran Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu dan tertuang dalam program kerja pembangunan daerah periode 2025-2030.

Untuk itu, Bupati Bang Arul menekankan kepada para Kepala SKPD Lingkup Pemkab Tanah Bumbu dan jajarannya untuk melaksanakan dengan sungguh-sungguh visi misi pembangunan daerah yakni BerAKSI (Akomodatif, Kerja Sistemis, dan Inovatif) menuju Tanah Bumbu yang Maju, Makmur, dan Beradab.

“Program kita di daerah sudah sejalan dengan pemerintah pusat maupun daerah,”. Sebut Bang Arul, seraya mengajak peserta upacara untuk BerAKSI menuju Tanah Bumbu Maju, Makmur, dan Beradab.

Semoga apa yang kita kerjakan melalui aksi nyata dapat menjadi nilai ibadah. Dengan mengharap ridho Allah SWT berkat Sayyidina Muhammad SAW. (rel)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 2 kali

Baca Lainnya

Wakil Bupati Tanah Bumbu Hadiri Puncak Peringatan HUT ke-26 Kota Banjarbaru

27 April 2025 - 04:08 WIB

Peringati Hari Kesiapsiagaan Bencana, Pemkab Tanbu Gelar Sosialisasi SPAB di Ponpes Al-Asmaul Husna

27 April 2025 - 01:14 WIB

Bupati Andi Rudi Latif Hadiri Pengukuhan Ketua Dekranasda Provinsi Kalsel

26 April 2025 - 01:07 WIB

Tanah Bumbu Terima Penghargaan Terbaik Ketiga Tingkat Keselarasan Tertinggi RPJPD

25 April 2025 - 02:03 WIB

Penjaringan Atlet SOIna Tanbu, Langkah Nyata Persiapan Generasi Berprestasi

25 April 2025 - 01:38 WIB

MTQN Ke-21 Tingkat Kecamatan Batulicin Resmi Dibuka, Ini Pesan Bupati Andi Rudi Latif

25 April 2025 - 01:38 WIB

Trending di Advetorial